Tingkatkan Profesionalisme, Rutan Magetan Gelar Pelatihan Pelayanan Prima

    Tingkatkan Profesionalisme, Rutan Magetan Gelar Pelatihan Pelayanan Prima

    MAGETAN – Rutan Kelas IIB Magetan menggelar Pelatihan Budaya Pelayanan Prima, Selasa (17/12/2024). Bertempat di Aula Rutan, Kegiatan ini menghadirkan narasumber dari Kantor Cabang BRI Magetan dengan tujuan memperkenalkan serta menanamkan nilai-nilai pelayanan prima kepada seluruh petugas Rutan.

    Kepala Rutan, Ari Rahmanto, dalam sambutannya menegaskan pentingnya pelatihan ini dalam meningkatkan kualitas pelayanan di lingkungan Rutan Magetan. “Pelatihan ini menjadi upaya konkret kami untuk meningkatkan profesionalisme petugas, terutama dalam memberikan pelayanan terbaik kepada Warga Binaan dan keluarga mereka. Dengan begitu, masyarakat dapat merasakan manfaat dari layanan yang lebih baik dan manusiawi, ” ujarnya.

    Manager Dana BRI Magetan, Wahyu Utomo, yang turut hadir sebagai narasumber memberikan pandangan mendalam mengenai prinsip-prinsip dasar dalam pelayanan profesional dan ramah. “Pelayanan prima dimulai dari komunikasi yang baik, sikap empati, serta tanggung jawab dalam setiap interaksi dengan masyarakat. Hal ini menjadi kunci utama dalam membangun kepercayaan dan kepuasan pengguna layanan, ” ungkap Wahyu.

    Materi dalam pelatihan ini diperkaya dengan penjelasan dari Relationship Manager Dana & Transaksi BRI Magetan, Nadia Putri, yang berbagi pengalaman tentang pentingnya menjaga kualitas pelayanan serta sikap profesional dalam berinteraksi dengan pengguna layanan. Sementara itu, Fahrel Jovian, Customer Service BRI Magetan, memaparkan strategi komunikasi efektif untuk memberikan pelayanan sesuai dengan standar yang telah ditetapkan.

    Pelatihan ini diharapkan dapat memberikan manfaat jangka panjang bagi peningkatan kualitas pelayanan di Rutan Magetan. Dengan pembekalan ini, seluruh petugas diharapkan mampu mengimplementasikan nilai-nilai pelayanan prima dalam setiap tugas, menciptakan suasana pelayanan yang ramah, profesional, dan berorientasi pada kepuasan masyarakat. (Humas Rutan Magetan)

    magetan
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Karutan Magetan Tegaskan Pentingnya Kewaspadaan...

    Artikel Berikutnya

    Perkuat Peran Perempuan, Rutan Magetan Gelar...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Danskadron Udara 5 Pimpin Upacara Pemakaman  Almarhum Peltu Muhammad Nur Kadir Di Tempat Pemakaman TNI AU Padangalla
    Jurika Fratiwi Ajak Presiden Percepat capaian Kesetaraan Gender Wujud Komitmen Bersama PBB
    Hendri Kampai: Kenaikan PPN Jadi 12%, Bukti Kemacetan Berpikir dalam Kebijakan Fiskal Indonesia
    Perkuat Peran Perempuan, Rutan Magetan Gelar Upacara Peringatan Hari Ibu ke-96
    Hendri Kampai: Selamat Hari Ibu, Harga Barang Naik Sudah Menunggu di Tahun Baru
    Danramil  0804/01 Magetan Hadiri Pertemuan Forum Kecamatan Sehat (FCS) Dalam Rangka Penguatan Kelembagaan Kabupaten/Kota Sehat
    Danramil 0804/01 Magetan Hadiri Pengajian di Kelurahan Tambran.
    Dandim 0804/Magetan Hadiri Rakor Lintas Sektoral kesiapan operasi lilin 2024   
    Dandim 0804/Magetan  Cek Secara Langsung Kesiapan Dapur Sehat di Wilayah Kabupaten Magetan
    Ciptakan Rasa Aman Dan Kondusif, Babinsa Bersama Babinkamtipmas Pam Gereja
    Danramil  0804/01 Magetan Hadiri Pertemuan Forum Kecamatan Sehat (FCS) Dalam Rangka Penguatan Kelembagaan Kabupaten/Kota Sehat
    Danramil 0804/01 Magetan Hadiri Pengajian di Kelurahan Tambran.
    Sukseskan Swasembada Pangan, Babinsa Koramil 0804/07 Karangrejo Dampingi Petani Panen Padi
    Peringati Hari Juang Kartika ke 79 dan HUT Kodam V Brawijaya Ke 76 Tahun 2024, Kodim 0804/Magetan Gelar kegiatan Karya Bakti
    Peringati Hari Juang TNI AD dan HUT Kodam V Brawijaya, Kodim 0804/Magetan Tanam 300 Pohon
    Pramuka Saka Wira Kartika Gelar Pembinaan Materi Krida Mountaineering
    Polres Magetan Ungkap Jaringan Narkoba di Tempat Karaoke, Terduga Pengedar Diamankankan
    Karya Bhakti Sinergitas Tiga Pilar Tni,Polri Dan Instansi Pemerintahan Kecamatan Sukomoro Dalam Rangka Hari Juang Kartika Ke -79
    Tokoh Pencak Silat Magetan, Ajak Warga Jaga Persatuan dan Perdamaian Pasca Pemilu 2024
    Satgas Pangan Polres Magetan Bersama Disperindag Sidak Pasar Pantau  Ketersediaan dan Harga Bapokting Satgas Pangan Polres Magetan Bersama Disperindag Sidak Pasar Pantau  Ketersediaan dan Harga Bapokting 

    Ikuti Kami